Siapa yang tidak kenal dengan buah melon? Buah melon memiliki banyak manfaat serta kandungan zat dan vitamin di dalamnya. Pada satu buah melon terkandung 60 kalori dan 14 gram kandungan gula alami. Selain itu, buah melon juga dapat memberikan energi, serta kadar lemak yang rendah.
Di Taman Buah Mekarsari, bulan September akan jadi bulannya para pecinta buah Melon. Karena pada periode panen melon 21-22 September 2019 akan menjadi Hari Kekenyangan Melon Se-Mekarsari. Para pengunjung perdana bisa menikmati manis dan lezatnya MELON TERBARU MEKARSARI. Selain makan buah sepuasnya, pengunjung akan diajak langsung melihat kebun melon Taman Buah Mekarsari.
Makan melon sepuasnya tentu akan memberikan sensasi berbeda saat liburan. Apalagi bisa datang bersama keluarga dan merasakan keseruannya bersama-sama. Pasti akan menjadi momen yang berkesan di bulan September ini.
AYO Datang dan Sikaatttt Melonyaa!!!
Untuk informasi dan reservasi bisa menghubungi (021) 823 18 12 ext. 264 . 270 & 284